Selamat Datang di Bordir

"Bordir" adalah penyedia layanan informasi motif - motif desain, mengeksplorasi motif desain untuk berbagai macam produk tekstil dan fashion, mencari solusi pengaturan komposisi dan kombinasi struktur desain, materi desain, interprestasi desain serta membuka cara pandang inovasi - praktis, dan berkesenian.

Kami memberikan izin untuk menggunakan semua gambar gratis guna keperluan produksi dalam usaha Anda, diterapkan pada real produk baik itu gambar graphis, pola, atau jahitan pada semua jenis pakaian.

Akan tetapi melarang keras untuk mempublikasikan ulang dalam bentuk gambar asli.


Konveksi Pakaian Seragam Sekolah

Kumpulan Motif Bordir Bunga Kecil

Kerudung lukis Motif Abstrak dan Motif Bordir garis - garis 4 view

Tips cara membuat kerudung sederhana dengan banyak tampilan berbeda.
Embroidery - Kerudung lukis Motif Abstrak dan Motif Bordir  garis - garis 4 angle view
Embroidery


Embroidery

Embroidery

Embroidery
Cara Membuat kerudung dengan motif kombinasi lukisan dan jahitan motif bordir garis - garis 4 view:
1. Pilih dan tentukan jenis karakter motif yang akan diterapkan, abstrak, natural, atau mix.
2. Buatlah komposisi yang sekaligus dapat terlihat apabila kerudung dilipat segitiga minimal dalam 4 view.
    Pada tahap ini diperlukan model atau alat peraga atau bisa juga Anda gunakan manequeen supaya dapat terlihat langsung seberapa banyak motif yang akan terlihat jika kerudung dilipat segitiga, atau dapat juga Anda coba dengan cara lebih sederhana, yaitu dengan menggunakan kertas berukuran sama sisi, anggap saja kertas itu adalah kerudung dalam skala kecil. Fokus utama adalah harus mendapatkan angle view dengan motif yang cukup terlihat dan seimbang.
3. Buat dan cari lipatan sebanyak yang Anda bisa dan memungkinkan dapat menciptakan lebih dari 4 angle view, tentu saja ini lebih baik.
4. Aplikasi jahitan bordir tidak harus selalu sama persis mengikuti motif lukisan yang ada pada background, cara ini akan lebih memberikan kebebasan untuk berekspresi, selain itu cara ini akan menghasilkan dimensi lebih hidup, meskipun jahitan bordir diinginkan harus persis mengikuti motif lukisan, usahakan hanya dalam porsi yang sedikit, supaya desain tidak terlihat kaku, formal dan berat.

Secara garis besar, tujuan utama desain ini adalah membuat keseimbangan hiasan yang ditampilkan dari berbagi sudut pandang yang berbeda meskipun hanya dengan menggunakan sumber daya yang lebih hemat dan praktis. Selamat mencoba.

 Articles Embroidery | www.bordirbordel.com

0 Response to "Kerudung lukis Motif Abstrak dan Motif Bordir garis - garis 4 view"

Chat With Us

Bergabunglah Bersama Kami

wdcfawqafwef